Setiap produk promo pasti ada diskon. Dan setiap produk dengan diskon besar pasti ada minusnya.
Setiap promo tidak selalu sama minusnya. Tapi bisa dilihat dari nilai diskonnya. Semakin besar diskon maka semakin besar minusnya. Minusnya hanya di kwalitas komponen saja, untuk skema dan nilai komponen tetap sama. Paling besar biasanya diskon sebesar Rp.20,000 dan minusnya adalah IC. Biasanya menggunakan IC yang harga Rp. 2000 - 4000 an.
Di bawah itu diskon sebesar RP. 10,000 - 15,000 dan minusnya adalah Capasitor, biasanya menggunakan jenis MLCC. Dan biasanya tanpa soket molek.
Namun itu tidak pasti, tergantung kebijakan dari pusat. Jadi ada baiknya saat ada promo sebelum beli tanya dulu "apa minusnya?" Namun sekali lagi anda tidak perlu kawatir, karena minusnya hanya di kwalitas komponen, bukan beda skema atau nilai komponen. Untuk hasil memang sedikit lebih turun kwalitasnya. Tapi setidaknya skema masih sama, sehingga suatu saat nanti anda bisa mengganti sendiri dengan komponen yang lebih baik.
Jika anda pernah beli produk promo, anda bisa tanya di kolom komentar di bawah untuk menanyakan tentang minus produk yang anda order.